Seperti Airdrop Google Hadirkan Nearby Sharing

Bagi para pengguna produk Apple, semisal iPhone, iPad atau iPod Touch, fitur AirDrop tentu sudah tidak asing lagi. Fitur ini memungkinkan para pengguna yang sedang berdekatan bisa saling berbagi dan menerima file dengan cepat. Mulai dari foto, video, dan dokumen lainnya.⁣
Seperti ingin mengadopsi fitur AirDrop, Samsung pun dikabarkan akan merilis fitur Quick Share pada produk terbarunya. Bahkan tak hanya Samsung saja, Google ternyata juga sedang mengembangkan fitur serupa. Fitur kepunyaan Google ini dikabarkan bertajuk Nearby Sharing. ⁣
Tahun sebelumnya, Google melalui tim XDA-Developers telah memberikan gambaran mengenai fitur Nearby Sharing ini. Sayangnya fungsi fitur tersebut belum bekerja dengan baik. Kini, berkat XDA Recognized Developer Quinny899, fitur tersebut rupanya dapat berjalan dengan lebih sempurna. ⁣
Nearby Sharing
Pada fitur Nearby Sharing ini nantinya akan ada tiga opdi visibilitas. Pengguna bisa memilih opsi disembunyikan, hanya terlihat oleh kontak tertentu atau dapat dilijat oleh semua kontak. ⁣
Ketika menjalankan fitur Nearby Sharing ini, pengguna juga nantinya bisa mengatur akun Google mana yang akan digunakan. Pengguna juga bisa mengatur nama perangkat yang akan digunakan. ⁣
Tak hanya itu saja, pengguna juga bisa memutuskan, kapan akan mengirim file, menggunakan data, Wi-Fi, atau justru tanpa internet sama sekali. ⁣
Nearby Sharing bekerja dengan memanfaatkan layanan Lokasi atau Location untuk menemukan beberapa perangkat yang berada dekat dalam jangkauan pengguna. Awalnya, fitur ini akan menggunakan Bluetooth untuk koneksi, namun setelahnya harus menggunakan Wi-Fi jika ingin mengirim file dengan lebih cepat. ⁣

Tambahan:
1. Mohon maaf jika ada salah penulisan ataupun salah kata, dengan senang hati kita meminta masukan dari teman-teman semua melaui kolom komentar dibawah ini
2. Follow Instagram @ digipinku untuk update berita terbaru setiap hari
3. Jangan lupa bagikan informasi ini ke rekan anda melalui WhatsApp dan Facebook

Belum ada Komentar untuk "Seperti Airdrop Google Hadirkan Nearby Sharing"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel