Cara Menampilkan Layar Android Ke layar Komputer Menggunakan USB dan Wifi

pernah gak sih merasa kurang nyaman melakkan pekerjaan dengan layar android yang terbatas? misal mau presentasi tapi semua file bahan ada di ponsel, tentu ribet dong kalo harus pindah-pindah file gitu atau mau langsung presentasi langsung pakai ponsel? tentu tidak bisa maksimal karena layarnya yang terbatas.
Solusinya adalh dengan cara menampilkan layar android langsung ke komputer atau pc yang punya layar yang lebih besar.Cara ini biasa disebut dengan mirroring, kayak cermin gitu yang tampil di ponsel akan ditampilkan di layar komputer/PC.
Ada dua metode yang bisa digunakan, yaitu dengan menggunkan kabel usb dan menggunakan jaringan wifi.
Screen Mirroring Android
Langsung saja berikut caranya miroring ponsel android ke komputer.

Metode Mirroring Menggunakan Kabel USB

Untuk melakukan miroring menggunakan kabel USB kalian harus mengaktifkan USB Debungging terlebih dahulu yang ada pada menu Developer option atau Opsi pengembang. Untuk kalian yang belum mengaktifkan Opsi Pengembang, kalian bisa simak caranya pada artikel Fitur Tersembunyi Ponsel Android
  • Mirroring dengan Aplikasi Vysor
menggunakan aplikasi ini termasuk paling cepat dan juga aplikasi ini memiliki banyak fitur seeprti melakukan recording atau mengambil screenshoot. tapi sayangnya untuk menggunakan semua fiturnya kalian harus upgrade ke versi berbayarnya. meski begitu versi gratis pun sudah cukup jika untuk keperluan standar saja.
untuk melakuka miroring display android dengan aplikasi ini, berikut caranya:
  1. Kalian Instal Vysor terlebih dahulu pada ponsel
  2. Instal juga Vysor pada browser Google chrome. Caranya, kalian kunjungi tautan vysor.io/download lalu kalian download untuk opsi Chrome, selanjutnya akan otomatis terpasang pada browser google chrome.
  3. Hubungkan ponsel ke komputer menggunkan kabel USB.
  4. Buka Vsyor pada Browser Chrome, setelah terbuka, Klik Find Devices
  5. Akan terlihat ponsel yang terhubung, kemudian tekan tombol Start
  6. Selesai, layar ponsel akan muncul di komputer.
  • Mirroring menggunkan ApowerMirror
Aplikasi ini bisa kalian gunakan untuk miroring android dengan usb dan juga wifi, fitur aplikasi ini terbilang sangat lengkap apaligi jika menggunakan versi premiumnya kalian bisa menghubungkan 3 ponsel sekaligus.

Cara miroring menggunakan Kabel USB
  1. 1. Kalian harus mengintal ApowerMirror pada ponsel android dan juga pada komputer.
  2. 2. Sama seperti sebelumnya, kalian juga harus aktifkan USB Debungging pada ponsel android
  3. 3. Hubungkan ponsel ke kompouter menggunkan kabel USB
  4. 4. Buka aplikasi pada ponsel dan juga komputer, lalu tekan tombol Start Now
  5. 5. selesai, Layar ponsel akan muncul pada aplikasi ApowerMirror pada komputer.

Metode Mirroring Menggunakan Jaringan Wifi

  1. Pastikan ponsel android dan kopmuter berada pada jaringan yang sama agar lebih mudah.
  2. Buka ApowerMirror pada ponsel dan juga komputer,
  3. Pada aplikasi ponsel, tekan tombol M yang berada di bagian tengah bawah aplikasi.
  4. Aplikasi akan melakukan scaning untuk menemukan komputer yang terhubung, selanjutnya kalian pilih komputer yang terdeteksi,lalu pilih " Phone Screen Mirroring" dan tekan Start Now.
  5. selesai


Sebenarnya masih banyak aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk mirroring ponsel android ke komputer. caranya pun hampir sama dengan metode yang diatas, namun aplikasi diatas saya rasa yang paling mudah dan ringan untuk digunakan.

Tambahan:
1. Mohon maaf jika ada salah penulisan ataupun salah kata, dengan senang hati kita meminta masukan dari teman-teman semua melaui kolom komentar dibawah ini
2. Follow Instagram @ digipinku untuk update berita terbaru setiap hari
3. Jangan lupa bagikan informasi ini ke rekan anda melalui WhatsApp dan Facebook

Belum ada Komentar untuk "Cara Menampilkan Layar Android Ke layar Komputer Menggunakan USB dan Wifi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel